Sunday, March 08, 2009 Cinta Nabi Muhammad Shollallahu Alaihi Wasallam |
Bismillahirrahmanirrahim, Orang yang benar- benar mencintai Nabi Shollallahu Alaihi Wasallam adalah orang yang menampakkan tanda- tanda tertentu pada dirinya. Di antara tanda- tanda kecintaannya kepada Nabi Shollallahu Alaihi Wasallam itu adalah:
1. Mengikuti Nabi Shollallahu Alaihi Wasallam, mengerjakan sunahnya, mengikuti perkataan dan perbuatannya, menjalankan perintahnya, menjauhi larangannya, beradab dengan adabnya, serta senang susah bersamanya. Allah berfirman,
' Katakanlah, ' Jika kamu ( benar- benar ) mencintai Allah, ikutilah aku, nescaya Allah mengasihi dan mengampuni dosa- dosamu. ' Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. ' ( Ali Imran: 31 )
2. Lebih mendahulukan apa yang disyariatkan dan diperintahkan Rasulullah Shollallahu Alaihi Wasallam daripada hawa nafsunya dan keinginannya sendiri. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman,
' Dan orang- orang yang telah menempati kota Madinah dan telah beriman ( Anshar ) sebelum ( kedatangan ) mereka ( Muhajirin ), mereka mencintai orang yang berhijrah kepada mereka. Dan mereka tiada menaruh keinginan dalam hati mereka terhadap apa- apa yang diberikan kepada mereka ( orang Muhajirin ); dan mereka mengutamakan ( orang- orang Muhajirin ) atas diri mereka sendiri, walaupun mereka memerlukan ( apa yang mereka berikan itu ). Dan siapa yang dipelihara dari kekikiran dirinya, mereka itulah orang- orang yang beruntung. ' ( Al- Hasyr: 9 )
3. Banyak mengingat Rasulullah Shollallahu Alaihi Wasallam. Orang yang cinta kepada sesuatu, dia akan selalu mengingatnya. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman,
' Sesungguhnya Allah dan malaikat- malaikatNya bershalawat untuk nabi. Hai orang- orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya. ' ( Al- Ahzaab: 56 )
4. Di antara tanda kecintaan seseorang kepada Nabi adalah mencintai orang yang dicintai Nabi, baik dari keluarga maupun Sahabatnya dan dari kalangan Muhajirin maupun Anshar; memusuhi orang yang memusuhinya, dan membenci orang yang membencinya. Siapa yang mencintai sesuatu, dia juga akan cinta kepada siapa yang mencintai sesuatu itu. Rasulullah Shollallahu Alaihi Wasallam bersabda,
' Janganlah kalian mencela Sahabat- Sahabatku - setelah aku meninggal - dengan perkataan yang jelek seperti sasaran yang ditembak dengan anak panah. Siapa yang mencintai mereka, aku akan mencintainya. Dan siapa yang membenci mereka, aku akan membencinya. Siapa yang mencelakai mereka, dia telah mencelakai Allah. Dan siapa mencelakai Allah, maka dikhuatirkan begitu dekat Dia akan mengazabnya. ' ( Diriwayatkan Ahmad dalam musnadnya, V, 54- 55; At- Tirmidzi dalam sunannya, V, 358, Bab ' Al- Munafik ', hadith no. 3954, dan berkata, ' Ini adalah hadith hasan gharib yang tidak kami ketahui, kecuali dari sisi ini. )
Rasulullah Shollallahu Alaihi Wasallam bersabda,
' Tanda keimanan seseorang adalah mencintai Anshar, dan tanda kemunafikan seseorang adalah membenci Anshar ' ( Diriwayatkan Al- Bukhari dalam sahihnya dicetak bersama Fath Al- Baari, VII, 113, kitab Manaqib Al- Anshar, hadith no. 3784; dan Muslim dalam sahihnya, I, 85, Kitab Al- Iman, hadith no.74 )
5. Di antara tanda kecintaan kepada Rasulullah lainnya adalah mencintai Al- Qur'an yang diturunkan kepada beliau, mencintai sunahnya, dan mengetahui batas- batasnya. Sahal Bin Abdullah berkata: ' Tanda cinta kepada Allah adalah cinta Al- Qur'an; tanda cinta Al- Qur'an adalah cinta kepada Nabi Shollallahu Alaihi Wasallam; tanda cinta kepada Nabi adalah cinta sunah; tanda cinta sunah adalah cinta akhirat; tanda cinta akhirat adalah benci dunia; dan tanda membenci dunia adalah tidak menyimpannya, kecuali sekadar untuk bekal dan sarana mencapai akhirat.
- hope it will benefit you and me as well. Wallallahu Ta' alaa A' lam.Labels: Cinta, Nabi
|
9:21 PM |
|
|